Hi Pebisnis!
Dalam pemenuhan pesanan pelanggan dengan menggunakan layanan pengiriman, Pebisnis perlu untuk mendapatkan nomor resi untuk tiap pesanan. Nomor resi berfungsi sebagai bukti barang sedang tahap pengiriman dan alat untuk bantu melacak proses pengiriman. Jubelio dapat memproses dua jenis resi berdasarkan cara mendapatkannya, yaitu:
- Resi Otomatis
Resi jenis ini biasanya datang bersamaan dengan pesanan dari channel penjualan yang sudah bekerja sama dengan kurir logistik seperti marketplace. Selain itu, jika Pebisnis ingin memproses pesanan pada pesanan internal atau manual dengan mendapatkan resi otomatis, Pebisnis juga bisa menggunakan jasa layanan pengiriman dari Jubelio. Jika pesanan menggunakan resi otomatis maka Anda tidak perlu lagi mengatur pengirimannya secara manual. Pebisnis bisa mendapatkan resi secara otomatis, langsung dari dashboard Jubelio. - Resi Manual
Resi manual akan berasal dari pesanan-pesanan yang Anda atur sendiri pengirimannya. Biasanya pesanan yang berukuran besar akan menggunakan resi jenis ini. Soalnya, banyak marketplace dan jasa kirim yang tidak mendukung penggunaan resi otomatis pada produk bervolume dan berbobot besar.
Jika mendapatkan pesanan dengan resi manual, Anda perlu memasukkan pula nomor resinya ke dalam Jubelio agar pesanan dapat terselesaikan.
Untuk proses ambil resi baik itu jenis otomatis maupun manual dapat dilakukan di Jubelio. Simak langkahnya di bawah ini!
- Pada Tab Dalam Proses
Pesanan yang sudah berada dalam tahap proses, dapat diambil resinya dengan mengikuti cara di bawah ini!
- Pada dashboard Jubelio, klik pada menu Pesanan
- Kemudian klik tab Dalam Proses lalu klik pada No. Pengambilan yang ingin diambil resinya
- Dalam laman tersebut, klik pada button Ambil Resi, tunggu hingga prosesnya selesai.
- Cek kembali resi, pada kolom No. Resi/Status, jika sudah terisi maka proses berhasil dilakukan.
- Anda bisa melanjutkan proses pesanan seperti biasanya. Metode ini hanya bisa dilakukan untuk resi otomatis saja.
- Pada dashboard Jubelio, klik pada menu Pesanan
- Pada tab Siap Kirim
- Pada dashboard Jubelio, klik pada menu Pesanan
- Kemudian klik pada tab Siap Kirim, lalu tandai kotak di samping No. Pesanan yang ingin diambil resinya
- Kemudian klik pada tombol Ambil Resi.
- Resi akan muncul di kolom No. Resi jika sudah berhasil diambil.
Catatan
-
- Jika pesanan menggunakan layanan pengiriman kurir instan, Pebisnis direkomendasikan untuk proses Ambil Resi saat pesanan berstatus Siap Kirim. Hal ini dikarenakan ketika proses Ambil Resi, sekaligus proses memanggil kurir instan tersebut.
-
- Pada dashboard Jubelio, klik pada menu Pesanan
- Resi Manual
- Pada dashboard Jubelio, klik pada menu Pengiriman
- Kemudian klik tombol Tambah Baru lalu pilih Resi Manual
- Lakukan hal ini ketika form pengiriman sudah muncul
- Pilih jasa ekspedisi yang ingin diambil resinya pada kolom Kurir
- Atur tanggal pengiriman di kolom Tanggal
- Pilih Lokasi yang digunakan
- Kemudian setelah daftar pesanan yang menggunakan kurir tersebut muncul, masukkan masing-masing nomor resi pada kolom No Resi
- Selanjutnya, klik Simpan atau Cetak Label Pengiriman jika diinginkan
- Pada dashboard Jubelio, klik pada menu Pengiriman
- Resi Otomatis
- Pada dashboard Jubelio, klik pada menu Pengiriman
- Kemudian klik tombol Tambah Baru lalu pilih Resi Otomatis
- Lakukan hal ini ketika form pengiriman sudah muncul
- Pilih jasa ekspedisi yang ingin diambil resinya pada kolom Kurir
- Atur tanggal pengiriman di kolom Tanggal
- Pilih Lokasi yang digunakan
- Kemudian klik, Simpan dan Ambil No Resi.
- Pada dashboard Jubelio, klik pada menu Pengiriman