Overview Rekonsiliasi Bank
Rekonsiliasi Bank
Dalam menu ini kamu akan melihat daftar transaksi yang sama seperti dalam menu Transaksi Kas Bank. Namun, kamu hanya akan melihat daftar transaksi berdasarkan akun yang dipilih.
Dalam menu ini kamu bisa melakukan rekonsiliasi atau melakukan pencocokan dan penyesuaian catatan keuangan di akun Jubeliomu, dengan catatan transaksi dari bank yang terhubung dengan akunmu.
Hal ini bertujuan untuk mencocokkan data catatan, serta mencegah adanya transaksi yang belum tercatat.
Contoh:
Tidak sedikit pebisnis yang jarang mencatatkan pengeluaran atau pemasukan uang di kegiatan bisnisnya. Padahal hal tersebut penting untuk melakukan tracking dan pendataan keuangan.
Setiap transaksi uang yang keluar atau masuk sekecil apapun harus dicatat. Banyak yang menganggap bahwa pencatatan hanya perlu dilakukan di transaksi yang vital dan mengandung nilai besar saja.
Sedangkan, transaksi yang kecil dan bersifat pendukung seperti pembelian air mineral atau pemasukan dari bunga bank sering terlewatkan. Nah, tipe-tipe transaksi seperti ini yang sering tidak tercatat bisa menyebabkan catatan keuangan antara kamu dan mutasi dari bank, tidak balance.
Akibatnya kamu harus merunut kembali setiap transaksi dan mencocokkannya dengan catatan bank. Sering kali pengeluaran-pengeluaran kecil seperti ini yang bisa membuat neraca Anda tidak balance. Jadi pastikan mencatat setiap uang yang keluar masuk. Sekecil apapun, bahkan dari bunga bank juga.