Halo, Pebisnis!
Segala transakasi penjualan yang terjadi di Jubelio POS dapat Anda lakukan di menu Jual ini.
Berikut ini langkah-langkah yang dapat Anda lakukan untuk memulai transaksi.
- Cari dan pilih barang.
- Pada layar sebelah kanan akan muncul rincian transaksi yang akan diproses.
- Pilih Pelanggansesuai dengan nama pelanggan yang membeli produk. Nanti akan muncul daftar nama pelanggannya.
-
- Selain itu, Anda juga bisa memasukkan nama pramuniaga pada kolom Salesman jika ada.
Pembelian barang yang terdapat harga coret dan/atau promosi akan muncul diskonnya dalam proses transaksi.
- Selain harga coret dan/atau promosi, Anda juga bisa lihat barang yang memiliki buku harga (harga grosir) pada saat proses transaksi.
-
- Anda dapat mengarahkan kursor pada icon“!“ maka akan muncul informasi buku harga yang sudah dibuat.
Jika setelah itu ingin menambahkan diskon barang, klik ikon ubah data item pada barang, lalu isi form Ubah Detail Item meliputi Ubah Diskon dan Ubah Pajak. Setelah itu Simpan.
-
- Jika Anda tidak ingin menambahkan Diskon tambahan, Anda bisa melewati langkah ini sampai Ubah Transaksi.
- Jika Anda tidak ingin menambahkan Diskon tambahan, Anda bisa melewati langkah ini sampai Ubah Transaksi.
-
- Selain itu, Anda juga bisa menambahkan catatan untuk diskon barang tersebut di kolom Catatan.
- Selain itu, Anda juga bisa menambahkan catatan untuk diskon barang tersebut di kolom Catatan.
- Jika ingin juga memberikan diskon transaksi di mesin kasir, Anda dapat menambahkan dengan klik ikon ubah transaksi, kemudian form Ubah Transaksi, lalu klik Simpan.
-
- Anda bisa menambahkan catatan untuk diskon transaksi tersebut di kolom Catatan.
Selain itu, di sini Anda juga bisa melakukan penambahan alamat pengiriman. Hal itu memungkinkan untuk pelanggan memilih pengiriman barang langsung ke rumah. Klik centang kolom Kirim ke alamat Tujuan.
-
- Isi detail pengiriman.
- Isi detail pengiriman.
- Setelah itu klik Selanjutnya.
- Akan muncul tampilan Total serta metode pembayaran, yaitu Tunai/Kartu Debit/Kartu Kredit/QRIS.
- Selain itu, tersedia cara lainkhusus pembayaran tunai, pilih metode yang diinginkan. Misal, total Rp275.000,00. Pada tampilan akan muncul tombol:
-
- sama (nominal sesuai dengan total),
- nominal yang mendekati harga yang seharusnya dibayar (misal: Rp280.000 atau Rp.300.000),
- bayar nanti
- pembayaran dengan Store Kredit klik di sini.
- Akan muncul metode pembayaran yang dipilih beserta dengan nominalnya. Anda bisa selesaikan transaksi dengan klik Selesaikan Transaksi.
-
- Jika total pembayaran Anda baru dibayar sebagian, akan terdapat notifikasi sisa. Anda dapat pilih metode pembayaran lain untuk melunasi sisa pembayaran. Abaikan jika pembayaran sudah sesuai.
- Jika total pembayaran Anda baru dibayar sebagian, akan terdapat notifikasi sisa. Anda dapat pilih metode pembayaran lain untuk melunasi sisa pembayaran. Abaikan jika pembayaran sudah sesuai.
- Setelah menyelesaikan transaksi, struk akan tercetak sesuai dengan printer yang terpasang ke mesin kasir POS Anda.
- Terakhir, muncul pop up transaksi berhasil dan Anda akan diarahkan kembali ke laman penjualan. Transaksiyang sudah dilakukan akan masuk pada menu Transaksi.
Dalam katalog barang juga terdapat barang yang memiliki serial atau batch number. Berikut ini pemrosesanan barang dengan serial atau batch number.
- Di katalog, barang dengan serial atau batch number akan muncul label Serial atau Batch.
- Anda dapat pindai (scan)/masukkan secara manual serial atau batch number dari barang dan barang akan muncul di keranjang (cart).
- Barang yang muncul akan ada label Serialuntuk serial number atau Batch untuk batch number.
- Barang dengan serialatau batch number perlu pilih serial atau batch number-nya. Klik ikon ubah data item pada barang > masukkan Serial Number (lihat kolom Serial No.) atau Batch Number (lihat kolom Batch No.) > klik Simpan.
- Jika tidak diisi, pelanggan belum bisa melanjutkan ke pembayaran.
- Setelah itu, pada detail belanjaan Anda dapat melihat pop up dari serial atau batch numberbarang yang dibeli dengan arahkan kursor ke ikon “i”.
- Anda juga bisa menambahkan barang yang sama, tetapi dengan serialatau batch number lain di keranjang (cart).
- Kolom serial atau batch number akan bertambah sesuai dengan jumlah kuantitas (qty) barang.
- Pembelian barang yang terdapat harga coret dan/atau promosi akan muncul diskonnya dalam proses transaksi. Jika tidak ada, tahapan ini bisa dilewati.
- Jika promosi mendapatkan barang yang memiliki serialatau batch number, Anda perlu memasukkan serial atau batch number-nya.
Transaksi bisa saja belum dapat diselesaikan karena beberapa hal, misalnya:
- pelanggan ingin menambah barang
- pelanggan belum ingin melakukan pembayaran, tetapi sudah ada antrean pelanggan lain yang menunggu pembayaran, dsb.
- Anda bisa melewati langkah memasukkan ke ikon Keranjang jika tidak ada kondisi seperti ini dan lanjut ke langkah Selesaikan Transaksi.
- Klik ikon Simpan (lihat ikon disket dalam kotak bertanda panah).
- Isi Nama Pelanggandan Catatan (alasan penyimpanan sementara) > klik Simpan.
- Transaksi akan masuk ke ikon Keranjang (lihat ikon keranjang dalam kotak bertanda panah). Anda dapat melanjutkan transaksi ke pelanggan lain.
- Jika ingin menyelesaikan pesanan yang tersimpan sementara tersebut, klik ikon Keranjang > pilih pesanan dalam Daftar Keranjang.